Setiap tanggal 21 april di indonesia khususnya diperingati sebagai hari
kartini karena jasa beliau yang membuat wanita di Indonesia dapat merasakan kebebasan dan hak yang sama dengan kaum pria. Saya juga menganggap ibu saya adalah
kartini besar untuk saya sebab tanpa beliau saya tidak akan pernah merasakan keindahan
dunia ini. Jaman sekarang para wanita di beri kebebasan, dan saya juga bangga karena beberapa rekan kerja saya adalah ibu rumah tangga yang tetap mengerjakan kewajiban terhadap keluarga. Melihat banyaknya hal yang sudah dilakukan oleh para wanita antara lain seperti
- Hellen keller : Beliau kehilangan pendengaran, dan bisu sebelum berumur dua tahun. Beliau kemudian membaca,menulis ,dan berbicara-tetapi beliau menjadi pengarang beberapa buah rencana, buku, dan riwayat hidup.Beliau mengajarkan seseorang dalam kondisi apapun dapat mencapai yang diinginkan ( sumber buku Berani Gagal ).
- Wilma Rudolph : Dokter mengatakan pada Ibu Wilma bahwa putri mereka tidak dapat berjalan, tetapi Ibu Wilma tetap yakin bahwa anaknya dapat berjalan. Dan akhirnya Wilma Rudolph Pada tanggal 7 September, 1960, di Roma, Wilma menjadi wanita Amerika pertama yang memenangkan 3 medali emas di Olimpiade.
Sebenarnya masih banyak para pejuang wanita, bila anda ingin melihat para pejuang wanita anda bisa mengunjungi
disini.
Ibuku Kartiniku
adalah orang yang membuat saya keluar dari "Habis gelap terbitlah terang" dan tidak akan pernah tergantikan dengan apapun jasa wanita yang telah melahirkan,membesarkan, mendidik saya. Selamat hari kartini untuk seluruh wanita se-indonesia.
Print this page
READ MORE - Ibuku Kartiniku